ANGGOTA POSAL PARIAMAN BESERTA ANAK- ANAK DARI TK AISYIAH PADANG PARIAMAN MELEPAS BIBIT PENYU

SengkelatNews – Personel Pegawak Pos Angkatan Laut ( POSAL) Pariaman beserta anak – anak dari TK Aisyiah Padang Pariaman melepas bibit Penyu atau tukik di Pantai  konservasi penangkaran Penyu Pariaman , Kota Padang Pariaman, Sumbar.Senin(30/05/2022).

ANGGOTA POSAL PARIAMAN BESERTA ANAK- ANAK DARI TK AISYIAH PADANG PARIAMAN MELEPAS BIBIT PENYU



Kegiatan ini merupakan pelestarian alam dengan melepaskan anak penyu tersebut dimulai dari proses penetasan, pemeliharaan dan pemeliharaan anak penyu ke habitatnya.

Untuk anak penyu yang dilepas sudah berumur 2 bulan dan dilaksanakan pada pagi hari, dengan harapan anak penyu yang sudah memiliki daya tahan tubuh yang sudah bagus berumur 2 bulan dan agar terhindar dari predator laut

Dilain tempat Danyonmarhanlan II Padang Mayor Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago mengatakan kita harus mencegah punahnya habitat penyu dan juga menjaga kelestarian populasi penyu di laut, selain itu juga sebagai bentuk perhatian prajurit Korps Marinir TNI AL dalam menjaga ekosistem laut dan mencintai Biota Laut

Dan ini merupakan sebagian dari perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono S.E. M.M. yaitu berani berubah menjadi lebih baik dengan meninggalkan budaya rutin yang tidak produktif, menjaga kepercayaan dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut kerja nyata yang Bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan Negara,(PenPasmar/Akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *