PRAJURIT YONPOM 1 MARINIR TERIMA KUNJUNGAN DARI PASIS DIKREG SESKOAL ANGKATAN 60

SengkelatNews – Prajurit Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Yonpom 1 Mar) Terima kunjungan dari Perwira Siswa Pendidikan Reguler (Pasis Dikreg) Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) Angkatan 60 Tahun 2022 yang bertempat di Aula Yonpom 1 Mar, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (30/05/2022).

PRAJURIT YONPOM 1 MARINIR TERIMA KUNJUNGAN DARI PASIS DIKREG SESKOAL ANGKATAN 60



Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E.,M.M., tentang membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional. Dalam kesempatan ini Pasis Dikreg Seskoal yaitu Mayor Laut (PM) Joko Hari Mulyono menyampaikan tentang tugas dan fungsi Polisi Militer Angkatan Laut tersebut dengan melalui metode kuisioner

Adapun kuesioner tersebut adalah sebuah teknik menghimpun data dari sejumlah orang atau responden melalui seperangkat pertanyaan untuk dijawab. Dengan memberikan daftar pertanyaan tersebut, jawaban-jawaban yang diperoleh kemudian dikumpulkan sebagai data. Nantinya, data diolah dan disimpulkan menjadi sebuah hasil penelitian.

Lebih lanjut Komandan Batalyon Polisi Militer 1 Marinir (Danyonpom 1 Mar) Letkol Laut (PM) Daniel Dwi Handoyo, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan metode kuisioner ini merupakan dasar untuk syarat kelulusan Pasis Dikreq Seskoal dan di harapkan bisa bermanfaat untuk satuan dalam memberikan masukan dan ide-ide dalam memajukan satuan.(PenPasmar/Akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *