Komandan Lanal Batuporon Letkol Laut (P) Mahfud Effendi M.Tr.Hanla., CHRMP., didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II Ny. Irma Mahfud Effendi beserta segenap prajurit Lanal Batuporon tanam puluhan bibit pisang cavendish di area Mako Lanal Batuporon sebagai bagian integral dari strategi nasional dalam program ketahanan pangan secara mandiri. Jum’at (17/06/2022)
Kegiatan dibidang Hortikultura yang dimotori oleh Paspotmar Lanal Batuporon, Lettu Mar Suyono bersama Jalasenastri Cabang 5 Korcab V melalui P2L yaitu melaksanakan penanaman perdana pisang cavendish di lahan tropis Lanal Batuporon. Kegiatan ini merupakan pengembangan kegiatan yang berorientasi pada peningkatkan ekonomi dan keberlangsungan ketersediaan sumber pangan yang berkualitas bagi keluarga serta prajurit Lanal Batuporon.
Danlanal Batuporon Letkol Laut (P) Mahfud Effendi M.Tr.Hanla., CHRMP., dalam keterangannya mengatakan “Bahwa program ketahanan pangan ini merupakan wujud nyata Lanal Batuporon dan komitmen kita bersama dalam mendukung upaya pemerintah dalam percepatan pemulihan ekonomi nasional, salah satunya yaitu hari ini kita menanam bibit pisang cavendish, dimana merupakan komoditas buah tropis yang sangat populer dikalangan masyarakat, perawatannya yang cukup mudah dan buah ini mampu tumbuh pada 27-30°C dengan pH 4.5-7.5. dengan curah hujan 200-500 dengan 2 bulan masa kering. Oleh sebab itu budidaya pisang cavendis selain dapat dikonsumsi untuk keluarga juga bisa menjadi peluang usaha yang prospeknya sangat bagus” Ungkap Danlanal.
Hadir dalam pelaksanaan Penanaman bibit pohon pisang Cavendish, Danlanal Batuporon Letkol Laut (P) Mahfud Effendi, M.Tr.Hanla, Palaksa Lanal Batuporon Mayor Laut (P) Ali Sahbana, Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab V Daerah Jalasenastri Armada (DJA) II Ny. Irma Mahfud Effendi, seluruh Perwira Staf dan anggota Lanal Batuporon serta pengurus Jalasenastri Cabang 5 Lanal Batuporon.(Pen/Akm)