Personil Polsek Selbar Himbau Humanis Warga Agar Tetap Prokes
SengkelatNews.Com – Tabanan, Untuk mencegah terjadinya penyebaran covid19, di wilayah hukum Polsek Selemadeg Barat – Polres Tabanan, Personil Polsek Selemadeg Barat melakukan himbauan di beberapa tempat strategis yang rentan terjadinya kerumunan. Hal ini dilakukan oleh Personil Polsek Selbar dalam patroli Prokes pada hari Minggu tanggal 26 Juni 2022 pukul 09.00 Wita.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Kapolsek Selbar AKP I Ketut Tunas, S.H, mengatakan bahwa “Kegiatan patroli Prokes ini dilakukan adalah dalam rangka mencegah terjadinya penyebaran covid19 varian baru. Kewaspadaan selalu kita harus tetap jaga karena pandemi covid19 belum dinyatakan berakhir. Jawa – Bali masih berstatus Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1. Untuk itu marilah kita semua tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan ” Ucap Kapolsek Selbar
Kapolsek menjelaskan lebih lanjut bahwa “Kegiatan ini juga merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Dengan menugaskan personil unit Patroli Reskrim, Intelkam, Binmas dan Bhabinkamtibmas. Adapun tempat yang menjadi sasaran KRYD adalah Pasar Tradisional Suraberata, SPBU , dan pertokoan modern serta warung yang berpotensi adanya kerumunan masyarakat.” Ujar Kapolsek Selemadeg Barat.
“Personil yang ditugaskan dalam pelaksanaan kegiatan ini tetap melakukan himbauan secara humanis kepada masyarakat. Sehingga dengan kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat, masyarakat merasa terayomi, terlindungi dan terlayani. Kenyamanan dan keamanan benar dirasakan oleh masyarakat. Dari kegiatan yang kami laksanakan ini tidak ditemukan adanya pelanggaran, meski demikian kami tetap menghimbau mari kita semua tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan ” Tutup AKP I Ketut Tunas S.H. (Minggu 26/6/2022 siang)
(Hum/Akm)