Setetes Darah Untuk Kehidupan, Danbrigif 1 Marinir Donorkan Darah.
Sengkelatnews.com – Dalam rangka HUT Jalasenastri ke 76 Ta 2022 Danbrigif 1 Marinir Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., CTMP. ikuti donor darah bersama prajurit Brigif 1 Marinir yang bertempat di Balai Prajurit (Bapra) Pangkalan Marinir Jakarta Selasa 13/07/22.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Komandan Pasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Hermanto, S.E., M.M., CSBA., yang didampingi Ketua Korcab Pasmar 1 Ny Indah Hermanto yang bekerja sama dengan PMI pusat.
Pada pelaksanaan donor darah tersebut dimulai dari pendaftaran, isi formulir, cek darah HB, cek tensi dan dilanjutkan dengan pengambilan darah oleh tim medis.
Kegiatan tersebut sesuai perintah harian (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E, M.M, tentang menjaga kepercayaan Negara dan Rakyat TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi dan masyarakat banyak.
Pada kesempatan tersebut Danbrigif 1 Marinir Kolonel Marinir Arief Rahman H. Anggorojati, S.E., CTMP. menyampaikan donor darah murupakan bentuk wujud kepedulian prajurit TNI AL kususnya Korps Marinir dalam membantu Masyarakat yang membutuhkan darah sekaligus membantu PMI pusat dalam menyetok darah maka dari itu saya tegaskan”Jadilah pendonor darah dan jadilah pahlawan pahlawan sejati penyelamat bangsa, “ungkapnya”.(PenPasmar/Akm)