DANMENBANPUR 1 MARINIR SAMBUT PRAJURITNYA YG SELESAI LAKSANAKAN SATGAS PENGAMANAN PULAU TERLUAR (PAM PUTER) XXV

Sengkelatnews.com – Komandan Resimen Bantuan Tempur 1 Marinir (Danmenbanpur 1 Marinir) Kolonel Marinir Witarsa, S.Kom., M.M memimpin penyambutan 12 Prajurit Resimen Bantuan Tempur 1 Marinir yang kembali dari Satgas Pengamanan Pulau Terluar (Pam Puter) XXV TA 2021 bertempat di depan gedung Badik Menbanpur 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, kamis (14/07/2022).

Upacara penyambutan ini diawali dengan sambutan dari Kolonel Marinir Witarsa, S.Kom., M.M,, Pembacaan doa dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada prajurit yang telah bertugas dengan baik dan menjalankan amanat yang telah diberikan oleh Negara.

Dalam amanatnya Danmenbanpur 1 Marinir Kolonel Marinir Witarsa, S.Kom., M.M menyampaikan ucapan selamat datang dan bergabung kembali ke kesatuan setelah kurang lebih delapan bulan melaksanakan tugas yang tergabung dengan satuan lain dalam rangka melaksanakan pengamanan di wilayah Pulau Rondo, Pulau Berhala dan Pulau Sekatung. “Selama Satgas kalian tidak ada masalah dan kembali dengan selamat, sehat, tak kurang suatu apapun, dan yang terpenting kalian melaksanakan tugas ini dengan sukses dan membanggakan serta kehadiran kalian diterima masyarakat di wilayah satgas, hal ini terbukti sambutan masyarakat yang positif dan tidak adanya laporan negatif yang sampai ke pimpinan”, jelasnya.(penpasmar/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *