PRAJURIT YONMARHANLAN II LAKSANAKAN UPACARA BENDERA 17-AN

Sengkelatnews.com (Padang). Segenap Prajurit Yonmarhanlan II dan Prajurit serta PNS Lantamal II melaksanakan Upacara Bendera 17-an di Lapangan Apel Mako Lantamal II, Teluk Bayur, Kota Padang, Sumatera Barat. Senin(18/07/2022).

PRAJURIT YONMARHANLAN II LAKSANAKAN UPACARA BENDERA 17-AN

Upacara 17-an yang dilaksanakan secara rutin setiap bulan ini, sebagai bentuk penghormatan serta mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi berkibarnya sang saka Merah Putih di seluruh pelosok Nusantara dari Sabang sampai Merauke, selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan profesional, serta tangguh menghadapi segala ancaman.

Upacara 17-an kali ini laksanakan pada hari Senin tanggal 18 Juli 2022 diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih, yang dilanjutkan dengan pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, kemudian pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945, Pengucapan Sapta Marga dan pembacaan Janji Prasetya Korpri, dan yang bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Mayor Marinir Rahmat Iskandar yang sehari-hari menjabat sebagai Wakil Komandan Yonmarhanlan II Padang.

Ditampat yang sama Danyonmarhanlan II Mayor Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago menyampaikan upacara bendera 17-an yang rutin di laksanakan setiap bulan ini merupakan bentuk penghormatan prajurit kepada para pahlawan yang telah gugur, selain itu diharapkan dengan kegiatan ini prajurit Yonmarhanlan II khusus nya akan semakin menambah rasa cinta tanah air dan kebanggaan untuk senantiasa mempertahankan kedaulatan NKRI. “Ujarnya”.(penpasmar/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *