BATALYON TANK AMFIBI 1 MAR GELAR MATERIAL TEMPUR APEL KESIAPAN BTP LATOPSLA T.A 2022

Sengkelatnews.com (Jakarta). Prajurit Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir (Yontankfib 1 Mar) yang terlibat dalam Batalyon Tim Pendarat (BTP) Latihan Operasi Laut (Latopsla) Pasmar 1 TA. 2022 melaksanakan apel kesiapan di lapangan Brigade Infanteri 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. Kamis (21/07/2022).

BATALYON TANK AMFIBI 1 MAR GELAR MATERIAL TEMPUR APEL KESIAPAN BTP LATOPSLA T.A 2022

Dalam apel gelar pasukan BTP diambil Langsung oleh Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Dr. Hermanto, SE, MM, CSBA. Selaku Danpasrat dalam Operasi Amfibi melakukan pengecekan kesiapan personel maupun material, Batalyon Tank Amfibi 1 Mar sendiri mengerahkan 17 unit kendaraan tempur (Ranpur) BMP-3F yang sudah memiliki sertifikat kelaikan operasional baik di darat maupun di laut yang mana ini adalah hal mutlak yang harus dimiliki setiap ranpur sebelum melaksanakan latihan.

Lebih lanjut, Apel kesiapan ini selaras dengan perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, SE, MM, agar meningkatkan kesiapan Sistem Senjata Armada Terpadu yang memiliki daya gerak dan daya gempur yang tinggi supaya nantinya dapat di gunakan dengan optimal di Medan latihan ataupun Medan penugasan.

Komandan Yontankfib 1 Mar Letkol Marinir Wilibrordus M.Tr.Opsla., mengatakan, “Apel gelar ini bertujuan untuk mengevaluasi para prajurit agar memahami dengan benar tugasnya dalam mengawaki alutsista serta melatih dan meningkatkan profesionalisme prajurit Matra laut yang diaplikasikan dalam bentuk perencanaan operasi laut di Medan sesungguhnya”,ungkapnya.(penpasmar/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *