ATLET YONIF 2 MARINIR KEMBALI TOREHKAN PRESTASI DALAM ORIENTEERING COMPETITION ABSF TINGKAT NASIONAL

Sengkelatnews.com – Tim Orienteering Batalyon Infanteri 2 Marinir (Yonif 2 Mar) berhasil meraih hasil yang sangat membanggakan dalam Orienteering Competition Archa Buana Sport Feast (ABSF) Vol.1 tahun 2022.

ATLET YONIF 2 MARINIR KEMBALI TOREHKAN PRESTASI DALAM ORIENTEERING COMPETITION ABSF TINGKAT NASIONAL

Tidak tanggung-tanggung 3 atlet Yonif 2 Marinir berhasil meraih peringkat 10 besar dalam event yang juga diikuti atlet-atlet Nasional itu, berikut hasil 10 besar Orienteering Competition Archa Buana Sport Feast (ABSF) Vol.1 tahun 2022 kelas Men 21 Elit :

  1. Akbar (O Troopes/Bekasi)
  2. Pratu Marinir Kevin Hutriadi (Yonif 2 Marinir)
  3. Pratu Marinir Safiul Alim (Yonif 2 Marinir)
  4. Kusuma Anggara (Brahmahandika/Serang Banten)
  5. Kopda Marinir Sartono (Yonif 2 Marinir)
  6. Ilham (ECOT/Tanggerang)
  7. Juliandika (HPOC/Banten)
  8. Imam (HPOC/Banten)
  9. Dewa (Brahmahandika/Serang Banten)
  10. Budi (Batavia/Jakarta)

Orienteering Competition Archa Buana Sport Feast (ABSF) Vol.1 tahun ini digelar di Tangerang Selatan pada hari Minggu pagi tanggal 24 Juli 2022.

Pada kesempatan lain Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letnan Kolonel Marinir Sri Utomo, M.Si (Han)., M.Tr. Opsla., menyampaikan rasa bangga kepada Tim Orienteering Yonif 2 Mar yang telah menampilkan kemampuan terbaiknya.

“Terimakasih kepada seluruh atlet yang telah mencurahkan seluruh kemampuannya sehingga dapat meraih hasil yang cukup membanggakan, tetapi ingat jangan langsung berpuas diri. Teruslah berlatih, karena Usaha yang telah kamu lakukan tidak akan pernah menghianati hasil dari jerih payahmu,” ujarnya.

“Semoga dengan raihan ini dapat menambah motivasi para atlet dalam berlatih sehingga dapat memberikan hasil yang lebih baik”, tutupnya.(penpasmar/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *