Lantamal V Ikuti Pidato Kenegaraan Presiden RI dari Surabaya.

Sengkelatnews.com – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V Laksamana Pertama TNI Supardi hadiri Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka Hari Kemerdekaan RI Ke-77, dari gedung DPRD Provinsi Jawa Timur. Jl. Indrapura No.1 Surabaya, Selasa (16/08).

Lantamal V Ikuti Pidato Kenegaraan Presiden RI dari Surabaya.

Dalam Pidatonya Presiden Republik Indonesia Ir.H.Joko Widodo memberikan Apresiasi dan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada TNI, Polri, Tenaga Medis, Pemuka Agama dan seluruh lapisan masyarakat yang sudah dapat bekerjasama dengan baik dalam pemulihan Covid -19.

“Karena kita telah melalui 29 bulan pandemi dan kini memasuki transisi menuju endemi. Ideologi Pancasila bekerja dengan konkret memandu bangsa Indonesia melalui gerakan gotong-royong yang massif, inilah kunci kekuatan kita dalam pemulihan pasca pandemi.” Ungkap Presiden Republik Indonesia.

Turut Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua dan anggota DPRD Jatim, sejumlah pejabat tinggi Pemerintahan serta TNI-Polri di wilayah Jawa Timur, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA), Konsul Jendral Negara Sahabat, Perwakilan Partai Politik, Pejabat Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, Badan Koordinasi Wilayah, Kepala Dinas Provinsi Jawa Timur, Bank Jatim dan Perusahaan Daerah Provinsi Jawa Timur, Badan/Instansi Provinsi Jawa Timur, Kepala Instansi Vertikal Provinsi Jawa Timur, Rektor Universitas Negeri dan Pemuka Agama.(pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *