TAMTAMA REMAJA YON ANGMOR 1 MARINIR OLAHRAGA PAGI
Sengkelatnews.com (Jakarta). Prajurit Tamtama Remaja (Taja) Batalyon Angkutan Bermotor 1 Marinir (Yon Angmor 1 Mar) melaksanakan olahraga gembira di Taman Marga Satwa Ragunan Jakarta Selatan, Minggu(18/09/2022)
Dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan dan Kebugaran tubuh Tamtama Yonangmor 1 Marinir melatih kemampuan dihari libur, kegiatan ini selaras dengan Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono S.E., M.M., tentang membangun Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan profesional.
Kegiatan ini dilaksanakan selain untuk meningkatkan diri seorang prajurit juga sebagai sarana pengenalan terhadap lingkungan sekitar dan sarana Rekreasi karena Prajurit tamtama remaja yang baru masuk belum mengenal tempat Taman Marga Satwa Ragunan.
Lebih lanjut, Komandan Batalyon Angkutan Bermotor 1 Marinir (Danyonangmor 1 Mar) Mayor Marinir Edo Sidharta Halilintar, M. Tr. Opsla., Menyampaikan agar terus meningkatkan dan mengasah kemampuan agar Prajurit muda Rata Yudha Bhakti menjadi ujung tombak satuan yang handal. (Pen/akm)