Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E menerima kunjungan kerja Asisten Deputi IV Koordinasi Kekuatan Kemampuan dan Kerjasama Pertahanan Kemenko Polhukam Brigjen TNI Suparjo di Mako Pasmar 3 Jl. Sorong-Klamono Km.16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat. Selasa (27/09/2022).
Kunjungan kerja tim Kemenko Polhukam di Pasmar 3 ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka melaksanakan pemantauan isu strategis dan sinkronisasi penataan gelar kekuatan TNI dengan pembangunan nasional di Provinsi Papua Barat. Dalam kunjungan ini Brigjen TNI Suparjo didampingi oleh Kolonel Inf Kartika Adi Putranta selaku Kepala Bidang Kerjasama Pertahanan, Kolonel Laut (P) Rudi Haryanto selaku Kepala Bidang Kekuatan dan Kemampuan Pertahanan beserta staf deputi.
Komandan Pasmar 3 mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Asisten Deputi IV Kemenko Polhukam beserta tim di Pasmar 3. “Pasmar 3 akan terus berupaya memberikan informasi terkait perkembangan terkini di Papua dan ini merupakan suatu kehormatan bagi Pasmar 3 mendapat perhatian melalui kunjungan dari Kemenko Polhukam,” ujarnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan paparan Komandan Pasmar 3 tentang wilayah kerja Pasmar 3 dan situasi terkini di Papua Barat khususnya serta Papua pada umumnya. Turut mendampingi Komandan Pasmar 3, Wadan Pasmar 3 Kolonel Mar Nanang Saefulloh, S.E.,M.M, para Asisten Danpasmar 3, Dankolak dan Dansatlak Pasmar 3. (Pen/akm)