Wadan Kodiklatal Tutup Diklatsarmil CPNS dan PNS TNI AL Tahun 2022

Sengkelatnews.com Kodiklatal. Surabaya, Wakil Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Wadan Kodiklatal) Laksamana Muda TNI Rachmad Jayadi, mewakili Komandan Kodiklatal Letnan Jenderal TNI Marinir Suhartono, resmi menutup Pendidikan Latihan Dasar Kemiliteran (Diklatsarmil) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Golongan II TNI AL Tahun 2022 yang dilaksanakan di Lapangan Kawah Candradimuka Pusat Latihan Pendidikan Dasar Militer (Puslatdiksarmil), Juanda Sidoarjo, Senin (14/11/2022).

Wadan Kodiklatal Tutup Diklatsarmil CPNS dan PNS TNI AL Tahun 2022


Satu bulan digembleng secara militer , 231 personel CPNS dan PNS Golongan II TNI AL dari berbagai Komando Utama (Kotama) TNI AL wilayah Indonesia berhasil mengikuti pendidikan dan latihan dasar kemiliteran dengan lancar. Tampak hadir dalam penutupan tersebut yakni Kapokgadik Kodiklatal Laksma TNI Nuryadi, para Direktur Kodiklatal dan Komandan Kodik Kodiklatal. Juga hadir Wadan Puspenerbal Laksma TNI Bayu Ali Syahbana, Wadan Pasmar-2 Kolonel Marinir Ahmad Fajar, dan Sekdisminpersal Kolonel Marinir Qomarudin.

Selanjutnya orang nomor satu di jajaran Kodiklatal ini berpesan agar Diklatsarmil ini dijadikan sebagai pengalaman berharga yang membanggakan dalam hidup para siswa, karena hanya PNS Kemhan dan TNI yang bisa merasakan bagaimana pendidikan kedisiplinan diajarkan untuk membentuk karakter , etos kerja dan jiwa juang sebagai Aparatur Sipil Negara yang tangguh yang siap melaksanakan tugas-tugas TNI dalam Operasi Militer Perang ataupuan Operasi Militer Selain Perang.

Dankodiklatal menambahkan, sebagai komplemen TNI AL pembinaan fisik dan mental PNS juga menjadi bagian yang penting dari pembinaan personel secara keseluruhan. Karena para PNS tidak hanya dituntut memiliki kemampuan akademis saja, namun kesehatan fisik, mental yang prima, sikap disiplin, loyalitas, tanggung jawab dan dedikasi yang tinggi juga diperlukan agar tugas-tugas yang diberikan dapat dilaksanakan dengan tepat sesuai tujuan organisasi.

Oleh karena itu, Dankodiklatal berharap setelah mengikuti Diklatsarmil ini, para PNS lebih memahami kedudukan, peran, hak dan kewajiban sebagai pegawai negeri sipil Kemhan yang bekerja di lingkungan TNI AL, serta lebih meningkatkan semangat juang, pengabdian, kesetiaan dan ketaatan sebagai Unsur Aparatur Negara dan Abdi Negara yang berpedoman pada Panca Prasetya Korpri.(pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *