Sengkelatnews.com Kodiklatal. Surabaya, Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) jajaran Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL atau Kodiklatal, mengadakan Latihan Praktek (Lattek) Tata Tembak Tahun 2022 yang diikuti prajurit Pasmar 2 di Karangpilang Surabaya, Senin (21/11).
Komandan Kodikmar Brigjen TNI Marinir Ili Dasili, S.E. terjun langsung meninjau pelaksanaan lattek, dengan peserta sebanyak 14 orang siswa terdiri dari Perwira, Bintara, dan Tamtama dari berbagai satuan atau batalyon di jajaran Pasmar 2. Selama lattek berlangsung seluruh peserta berada di bawah komando Komandan Sekolah Bintara Kavaleri Kodikmar, Letkol Marinir Sapto Putro Pamungkas.
Lattek Tata Tembak yang merupakan bagian dari Lattek Siswa Kejuruan Kavaleri, Pusdikav Kodikmar ini adalah tata cara penembakan menghancurkan musuh dengan secepat-cepatnya. “Tujuan dari lattek ini adalah untuk memberikan pengertian atau pengetahuan tata tembak kepada siswa, yang nantinya sebagai awak kendaraan tempur (ranpur) akan melayani sarana-sarana tembak yang ada dan pentingnya “Tembakan pertama yang membinasakan”, sebab kalau tembakan pertama tidak mengenai sasaran (musuh), maka tembakan musuh yang pertama yang akan membinasakan awak beserta Ranpurnya, “ jelas Dankodikmar disela peninjauan.
Ia lantas menambahkan bila lattek Tata Tembak yang jadi bagian dari Lattek Kejuruan Kavaleri ini adalah upaya implementasi dari perintah Komandan Kodiklatal, Letnan Jenderal TNI Marinir Suhartono yang selaras dengan program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, tentang pembangunan Sumber Daya TNI AL yang tangguh dan profesional.
Dankodikmar dalam kesempatan tersebut meninjau langsung dril teknis penembakan GPMG Ranpur PT 76 M, dan pemeliharaan senjata GPMG Ranpur PT 76 M yang dilaksanakan oleh para siswa peserta lattek Tata Tembak. Latihan Kejuruan Kavaleri yang telah berlangsung sejak tanggal 9 November ini, dijadwalkan akan berakhr pada tanggal 24 November 2022 mendatang.(pen/akm)