YONMARHANLAN XIV SORONG LAKSANAKAN CEGAH DINI KEMBANG BIAK NYAMUK

Sengkelatnews.com Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIV Sorong melaksanakan melaksanakan cegah dini kembang biak nyamuk di kesatrian Yonmarhanlan XIV jln. Gunung Arfak No. 1 Kel. Kampung Baru, Kota Sorong.(17/12)

YONMARHANLAN XIV SORONG LAKSANAKAN CEGAH DINI KEMBANG BIAK NYAMUK


Kondisi iklim di Kota Sorong tidak menentu menjadi katalisator pertumbuhan nyamuk yang sangat cepat, untuk mencegah kembang biak nyamuk berbahaya seperti nyamuk demam berdarah _(Aedes Aegypti)_ dan nyamuk malaria _(Anopheles)_ serta serangga lainnya dilaksanakan dengan pengasapan _(fogging)_ oleh Bintara Kesehatan Yonmarhanlan XIV Sorong.

Komandan Yonmarhanlan XIV Sorong Letkol Marinir Oktofiansyah Rahman menyampaikan kondisi iklim Kota Sorong yang panas dan tiba-tiba turun hujan sangat memungkinkan nyamuk-nyamuk berkembang biak dengan cepat, untuk itu harus segera dicegah salah satunya dengan melaksanakan _fogging_, sehingga para prajurit dapat terhindar dari penularan penyakit demam berdarah, malaria maupun penyakit lainnya yang dibawa oleh nyamuk. (Pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *