Asah Profesionalisme, Prajurit Yonif 4 Marinir Laksanakan Uji Nilai Perorangan Dasar materi Halang Rintang
Sengkelatnews.com Dalam rangka asah Profesionalisme prajurit dan sekaligus menjaga stamina tubuh, Prajurit Petarung Yonif 4 Marinir Melaksanakan Uji Nilai Perorangan Dasar Halang Rintang (HR) yang bertempat Halang Rintang Agusni Jumasri Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan.(9/2)
UNPD Halang Rintang diawali dengan pengecekan kesehatan dan senam peregangan kemudian melaksanakan halang rintang dengan menggunakan perlengkapan tempur perorangan yaitu PDL helm dan kopel.
kegiatan ini bertujuan mengasah naluri tempur dan memelihara profesionalisme setiap prajurit Candraca Yonif 4 Marinir sehingga selalu siap menjalankan setiap tugas yang diberikan.
Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk mengukur kemampuan fisik Prajurit sehingga kedepan dapat meningkatkan pola latihan yang menunjang agar dapat menjadi Prajurit Korps Marinir yang Profesionalisme. (Pen/akm)