Penuh Semangat Prajurit Brigif 1 Marinir Laksanakan Upacara Bendera

Sengkelatnews.com Prajurit Petarung Brigif 1 Marinir melaksanakan Upacara Penaikan Bendera Merah Putih yang bertempat di Lapangan Apel Brigif 1 Marinir Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan. (17/2)

Penuh Semangat Prajurit Brigif 1 Marinir Laksanakan Upacara Bendera


Pada upacara penaikan bendera ini di pimpin langsung oleh Kasiminpers Resimen Kavaleri Mayor Marinir Sugianto sementara itu bertindak sebagai komandan upacara
yaitu Lettu Marinir Salombe dan di ikuti oleh Prajurit dan PNS Pasmar 1.

Dalam amanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali yang di bacakan oleh Kasiminpers Resimen Kavaleri Mayor Marinir Sugianto menyampaikan bahwa kegiatan upacara bendera tanggal 17 Februari 2023 dalam rangka mewujudkan kedaulatan negara di laut TNI AL perlu memusatkan perhatian dan konsentrasi khususnya guna mencegah segala bentuk ancaman di pulau-pulau terdepan dan wilayah perbatasan Oleh karena itu TNI AL harus aktif dengan senantiasa membangun kekuatan tempur secara optimal untuk mencapai kesiapan operasional yang tinggi guna menjawab setiap panggilan tugas.

Lebih lanjut Kasiminpers Resimen Kavaleri Mayor Marinir Sugianto menyampaikan untuk mewujudkan pembangunan kekuatan di TNI Angkatan Laut dibutuhkan empat pilar
yaitu personil TNI Angkatan Laut yang harus profesional, yakin mewujudkan satuan dengan kesiapan tempur tinggi yang dapat dicapai melalui strategi penyiapan satuan siap tempur, perencanaan dan penganggaran yang efektif ,outcome tugas operasi yg meningkat. (Pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *