PRAJURIT PASMAR 1 TERGABUNG SATGAS YONMEK TNI KONGA XXIII-P, FPC TNI KONGA XXVI-N2, FHQSU TNI KONGA XXVI-N1 DAN MILSTAFF SECEAST UNIFIL TAHUN 2022 DITERIMA WADAN KORMAR

Sengkelatnews.com Upacara Penerimaan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-P, FPC TNI Konga XXVI-N2, FHQSU TNI Konga XXVI-N1 dan Milstaff Seceast UNIFIL Tahun 2022 oleh Wadan Kormar Brigadir Jenderal TNI Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP di Gedung, Gada, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan.(16/3)

PRAJURIT PASMAR 1 TERGABUNG SATGAS YONMEK TNI KONGA XXIII-P, FPC TNI KONGA XXVI-N2, FHQSU TNI KONGA XXVI-N1 DAN MILSTAFF SECEAST UNIFIL TAHUN 2022 DITERIMA WADAN KORMAR



Rangkaian kegiatan tersebut diawali dengan laporan perwira tertua Satgas Mayor Marinir Puji Wahdini kepada Wakil Komandan Korps Marinir Brigjen TNI Mar Suherlan Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP. Pengarahan Wadan Kormar dilanjutkan pengalungan bunga dan foto bersama sekaligus pemberian ucapan selamat kepada personel yang kembali dari penugasan di Lebanon.

Amanat Komandan Korps Marinir Mayor Jenderal TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto yang dibacakan Wadan Kormar pada Upacara Penyambutan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-P UNIFIL, Satgas FPC TNI Konga Xxvi-N2 UNIFIL, Satgas FHQSU TNI Konga XXVI-N1 UNIFIL dan Milstaff Seceast UNIFIL Tahun 2022.

Selamat kembali di tanah air dan selamat bergabung kembali dengan satuan induk masing-masing. Kita semua merasa bahagia dan sekaligus bangga menyambut kalian di tempat ini. Secara umum satgas dinilai berhasil mengemban tugas negara yang dipercayakan oleh PBB dalam melaksanakan misi pemeliharaan perdamaian di Lebanon. Untuk itu saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit Korps Marinir yang tergabung dalam Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-P UNIFIL, Satgas FPC TNI Konga Xxvi-N2 UNIFIL, Satgas FHQSU TNI Konga XXVI-N1 UNIFIL dan Milstaff Seceast UNIFIL Tahun 2022 atas dedikasi dan loyalitas selama penugasan. Keberhasilan yang telah kalian raih merupakan prestasi yang membanggakan karena kalian telah mampu menjaga nama baik Korps Marinir sebagai duta bangsa di forum internasional dan menjadi cerminan TNI serta negara Indonesia di hadapan masyarakat internasional dan militer negara lain.

Saya atas nama Korps Marinir mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-P UNIFIL, Satgas FPC TNI Konga Xxvi-N2 UNIFIL, Satgas FHQSU TNI Konga XXVI-N1 UNIFIL dan Milstaff Seceast UNIFIL Tahun 2022 yang telah menjalankan tugas dengan baik untuk menjaga kehormatan TNI, bangsa dan negara.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ir Kormar Brigjen TNI (Mar) Cecep Ruhiat, Pejabat Utama Korps Marinir, Dankolaktama/Dankolak Kormar serta Dankolak Pasmar 1. (Pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *