YONIF 11 MARINIR UNJUK KEBOLEHAN DALAM PERESMIAN PANGKALAN TNI AL KAIMANA.

Sengkelatnews.com Seluruh penonton pasang mata tertuju pada Tim Kolone Senapan Batalyon Infanteri 11 Marinir yang unjuk kebolehan dalam Peresmian Pangkalan TNI Angkatan Laut Kaimana di Distrik Kaimana, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat (27/03/2023).

YONIF 11 MARINIR UNJUK KEBOLEHAN DALAM PERESMIAN PANGKALAN TNI AL KAIMANA.


Kolone senapan merupakan kegiatan prajurit untuk melaksanakan demontrasi keterampilan dalam olah gerak yang menunjukan kekompakan, kemampuan dan keindahan dari setiap gerakan PBB bersenjata yang dilaksanakan dalam Satuan Kelompok, Regu, maupun Peleton.

Dalam pelaksanaan kolone senapan juga akan melatih kedisiplinan dan rasa percaya diri serta kekompakan maupun keterampilan dalam olah gerak yang indah bagi tiap Prajurit

Tim Kolone Senapan Yonif 11 Marinir mampu menampilkan Gerakan-gerakan PBB dengan membawa senapan yang sangat baik. Gerakan yang atraktif dan kreatif tersebut seperti, memutar-mutarkan senjata, melempar kemudian menangkap kembali sambil berbaris hingga terlihat sebuah kekompakan yang membuat Penonton dan tamu undangan terpukau.

Komandan Batalyon Infanteri 11 Marinir Letkol Marinir Agung Prasetyo, M.Tr. Opsla, mengucapan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Tim Kolone Senapan Yonif 11 Marinir yang berhasil membuat Para Hadirin dan tamu undangan terpukau dengan Gerakan-gerakan Kompak dan indah yang ditampilkan dalam acara Peresmian Pangkalan TNI AL Kaimana tersebut. (Pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *