Kapolres Tabanan Bantu Sembako Masyarakat Kurang Mampu Di Desa Tunjuk
Sengkelatnews.com Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Kabag SDM, Kabag Ops, Kapolsek Tabanan, Kasi Propam, dan Kasi Humas Polres Tabanan, membagikan sembako kepada masyarakat kurang mampu di Banjar Tunjuk Selatan, Desa Tunjuk Kecamatan/Kabupaten Tabanan. Pembagian sembako yang berlangsung pada hari Selasa tanggal 18 April 2023 siang tersebut juga dihadiri kepala lingkungan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Tunjuk. Pembagian sembako ini adalah dalam rangka Polri Peduli dan demi kemanusiaan serta dalam rangka bulan suci Ramadhan 1444 hijriah.
Kapolres Tabanan menyampaikan maksud kehadirannya di desa tunjuk adalah memberikan Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri, berupa paket sembako kepada masyarakat kurang mampu. “Hal ini adalah sebagai wujud kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat. Disinyalir adanya bahan pokok penting yang mengalami kenaikan, sehingga kami hadir memberikan bantuan kepada bapak dan ibu. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan menjadi amal ibadah bagi kita semua. ” Ujar Kapolres Tabanan
Pemberian paket sembako ini mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat penerima, seperti apa yang disampaikan oleh seorang warga yang bernama Luh sari berusia 72 tahun “terimakasih Pak Kapolres Tabanan atas bantuannya, saya tidak punya suami, demikian juga dengan anak, saya hidup sendirian, katanya sambil terbaru dihadapan Kapolres Tabanan.
Berdasarkan pemantauan di lokasi tampak yang diberikan sembako adalah warga masyarakat yang berusia lanjut. Adapun jumlah sembako yang dibagikan sebanyak 15 paket yang berisikan 5 kg beras dan 1 Duz Mie instan. (Selasa 18/4/2023)
(Hum/akm)