1 min read

Personil Polres Tabanan Amankan Perayaan
Hari Raya Waisak 2567 BE tahun 2023

Sengkelatnews.com Untuk tetap terciptanya situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Tabanan dan berkaitan dengan parayaan Hari Raya Waisak 2567 BE tahun 2023 oleh umat Buddha Kabupaten Tabanan. Polres menugaskan personil guna mengamankan rangkaian kegiatan
Hari Raya Tri Suci Waisak di Wihara Dharma Cattra Tabanan,(Minggu 4/6/2023 ).


Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Tabanan AKP I Nyoman Subagia, S.Sos mengatakan bahwa “pengamanan yang dilakukan oleh Polres Tabanan menugaskan 32 Personil yang terdiri dari pengamanan terbuka dan tertutup. Pengamanan dilakukan pada lokasi di Vihara Dharma Cattra Tabanan. Selain pengamanan lokasi juga dilaksanakan pada jalur menuju Vihara yaitu di simpang Gerokgak Gede Tabanan, Simpang Jalan Melati dan beberapa titik pada jalur menuju Kota Tabanan, sehingga tidak terjadi kemacetan arus lalin,” kata Kasi Humas Polres Tabanan.

Kasi Humas Polres Tabanan juga menjelaskan bahwa “selain personil Polres Tabanan pengamanan juga dilakukan dengan TNI – Kodim 1619 Tabanan, Polsek Tabanan dan Pecalang Desa Adat Kota Tabanan. Hal ini menunjukkan sinergisitas POLRI dengan TNI di Kabupaten Tabanan tetap solid dan kompak melakukan pengamanan dari berbagai event kegiatan kemasyarakatan. Demikian pula halnya dengan instansi terkait dan komponen Adat/masyarakat tetap kompak,” ujar Kasi Humas Polres Tabanan.

Berdasarkan pemantauan di lokasi pelaksanaan
persembahyangan dipimpin oleh Upacarikah a.n. Pandita Muda Lim Shian Lie dan Pandita Muda Edi Gunawan dengan jumlah umat yang hadir kurang lebih 400 orang dengan tema “Memperkokoh Moral Membangun Kedamaian Bangsa”.

Salah satu pengurus Vihara Dharma Cattra Bapak Gatot Gunawan ditemui seusai pelaksanaan sembahyang Hari Raya Trisuci Waisak mengucapkan bahwa “kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Polres Tabanan, dan jajarannya serta TNI dan instansi terkait lainnya yang memberikan pelayanan pengamanan dalam kegiatan perayaan hari raya Waisak 2567 BE tahun 2023. Sehingga pelaksanaan berlangsung dengan aman dan lancar,” ungkap Gatot Gunawan.

(Hum/akm)