Sengkelatnews.com Untuk menjaga tradisi sakral khas TNI Angkatan Laut, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangakalan ll Padang melaksanakan upacara Hasta Pora yang bertempat di Bungo Pasang ll Painan Kab. Pesisir Selatan Sumbar, Selasa (31/10/2023).
Tradisi ini merupakan acara dimana kedua mempelai akan melewati Gapura Kehormatan yaitu Gapura Hasta dan dilakukan oleh rekan-rekannya yang masih lajang dengan formasi bersaf saling berhadapan berbentuk lorong dengan melakukan penghormatan militer bersama.
Tujuan dari Upacara tradisi hasta pora ini untuk menunjukan kepada keluarga besar kedua mempelai, dimana menjadi momen untuk mengawali hidup bersama prajurit Korps Marinir TNI Angkatan Laut, juga untuk meresmikan mempelai wanita menjadi keluarga besar TNI Angkatan Laut sekaligus menjadi anggota Jalasenastri Yonmarhanlan ll Padang.
Dilain tempat, Danyonmarhanlan II Padang Mayor Marinir Deni Aprianto Putro, M.Tr.Opsla., mengucapkan selamat berbahagia kepada Sertu Marinir Gindo Brata Yudha karena telah melewati masa lajangnya, semoga menjadi pasangan yang sakinah mawadah dan warohmah.(Pen/akm)