Upacara Bendera di Kodiklatal, Ingatkan Antap dan Bingsis Sebagai Pendidik Siswa

Upacara Bendera di Kodiklatal, Ingatkan Antap dan Bingsis Sebagai Pendidik Siswa

Sengkelatnews.com Paban I Renlat Ditlat Kodiklatal, Kolonel Marinir C.T. Octavianus Sinaga selaku Inspektur Upacara (Irup) memimpin Upacara Bendera, dengan Komandan Upacara (Danup), Komandan Sepa Infantri Kodikmar Kodiklatal Letkol Marinir Amin Suryalaga, bertempat di Lapangan Laut Maluku Kodiklatal Bumimoro Surabaya. Senin (29/01/2024).

Upacara Bendera di Kodiklatal, Ingatkan Antap dan Bingsis Sebagai Pendidik Siswa


Rangkaian Upacara Bendera diawali dengan Penghormatan pasukan dilanjutkan laporan kepada Inspektur Upacara, Pengibaran Bendera Merah Putih, Mengheningkan Cipta dipimpin oleh Inspektur Upacara, Pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara diikuti oleh peserta upacara, Pengucapan Sapta Marga oleh petugas upacara, Andhika Bhayangkari, laporan dilanjutkan penghormatan pasukan dan upacara selesai, Irup meninggalkan lapangan upacara.

Dalam pengarahannya Kolonel Marinir C.T. Octavianus Sinaga memberikan beberapa penekanan kepada Pembimbing Siswa (Bingsis) Kodiklatal agar lebih meningkatkan kedisiplinan dan kepedulian terhadap para Siswa Kodiklatal. Kalau ada kesalahan siswa maka wajib Bingsis menegur dan mengarahkan siswa untuk melaksanakan sesuai perintah dan aturan yang berlaku.

Sementara itu usai apel pagi, Koorsmin Kodiklatal Letkol Marinir Ahmad Hadi Al-Hasny memberikan penekanan sesuai arahan dari Komandan Kodiklatal kepada seluruh siswa Kodiklatal yaitu dalam setiap pergerakan dari satu tempat ke tempat lainnya, harus dengan berlari, berkelompok dan rapi. Oleh karena itu, Antap maupun Bingsis bertanggung jawab untuk mengingatkan para siswa agar mengikuti peraturan tersebut, karena disinilah dapur kita, tempat mendidik siswa dimana yang selesai melaksanakan pendidikan disini harus menjadi prajurit yang disiplin dan profesional.

“Ini artinya, kedisiplinan di Kodiklatal semakin ditingkatkan untuk membentuk Sumber Daya Manusia personel Kodiklatal yang lebih disiplin dan berkarakter sesuai yang diharapkan Pimpinan TNI Angkatan Laut,” ungkapnya.(pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *