Sengkelatnews.com Komandan Kodikopsla (Dankodikopsla), Laksamana TNI Muhammad Iwan Kusumah memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Pusdikpel (Danpusdikpel) dari Kolonel Laut (P) I Nyoman Surya kepada Letkol Laut (P) Raden Mohamad Candra Wirabraja yang merupakan Alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 46 Tahun 2000, bertempat di Gedung Antares Sekom Kodikopsla Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Kamis, (21/03/2024).
Dalam amanatnya, Dankodikopsla mengatakan bahwa serah terima jabatan hakikatnya merupakan dinamika dan kebutuhan organisasi guna menghasilkan kinerja yang lebih baik, responsif dan antisipatif dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin dinamis dan kompleks. Regenerasi perlu dilakukan dalam rangka penyegaran kepemimpinan serta kaderisasi rutin guna memastikan peran penting tiap organisasi di jajaran Kodikopsla, dalam hal ini Pusdikpel agar berjalan optimal dan berkelanjutan.
“Tantangan tugas dan tanggung jawab sebagai Komandah Pusdikpel tidaklah ringan, karena memegang peran yang sangat penting dalam pendidikan personel Korps Pelaut guna mewujudkan Prajurit Jalasena yang tangguh, tanggon dan trengginas dalam mendukung tugas TNI AL,” ungkap Laksma Iwan.
Dankodikopsla mengucapkan selamat atas jabatan yang baru kepada Letkol Laut (P) Raden Mohamad Candra Wirabraja sebagai Komandan Pusdikpel. “Selamat bekerja dan semoga sukses dan semoga amanah yang dipercayakan kepada saudara mengandung arti betapa besar harapan pemimpin TNI AL terhadap kapabilitas, dan kompetensi pejabat yang ditunjuk dalam memenuhi tugas dan tanggung jawabnya, memimpin organisasi Pusdikpel ke arah yang lebih baik lagi,” tuturnya.
Pusdikpel sebagai pelaksana Kodikopsla tugas pendidikan menjalankan program pendidikan kepelautan serta mempunyai program serta melaksanakan pengkajian dan pengembangan doktrin operasi laut tingkat taktik. Pusdikpel juga bertugas mengkoordinasi, mengawasi, mengendalikan sekolah-sekolah di jajarannya serta membina kekuatan termasuk sarana dan prasarana pendukung organiknya. Selanjutnya usai mengemban tugas sebagai Danpusdikpel, Kolonel Laut (P) I Nyoman Surya akan menjabat sebagai Paban II Laklat Ditlat Kodiklatal.(Pen/akm)