Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Satfib Koarmada II Gelar Latihan Pandu Gelombang

Sengkelatnews.com Komandan Satuan Kapal Amfibi (Dansatfib) Koarmada II Kolonel Laut (P) Ardhi Sunaryo, S.T., M.M., memimpin pelaksanaan Binopslat Satuan yaitu Latihan Gerakan Kapal ke Pantai Satfib Koarmada II.

Tingkatkan Kemampuan Prajurit, Satfib Koarmada II Gelar Latihan Pandu Gelombang

Latihan ini dilaksanakan guna meningkatkan kemampuan Prajurit Satfib Koarmada II dalam melaksanakan Pemanduan Gelombang Pasukan Pendarat pada Operasi Amfibi, Bertempat di Ruang Rapat Mako Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Koarmada II. Kamis (30/5).

Pada kesempatan tersebut, Dansatfib Koarmada II menyampaikan dengan diadakannya latihan ini dapat memberikan gambaran dan pengetahuan tentang pelaksanaan Pemanduan Gelombang Sekoci Pendarat Pasukan serta mengusai tehnik manuvra di daerah serbuan sehingga mampu bertindak sebagai pengendali dan pelaksana Pemanduan Gelombang Pasrat maupun Ranratfib sesuai standart operasi dan prosedur yang telah ditetapkan.

“Selain itu, latihan ini bertujuan agar peserta latihan dapat mengerti dan memahami tugas dan tanggung jawab sebagai Pandu Gelombang dan pengendalian Sarana Pendarat Pasukan (SPP) pada GKK Lintas Permukaan bagi Prajurit Satfib khususnya Prajurit Divisi Pantai,  karena tugas utama kita  adalah mendukung terlaksananya Operasi Amfibi,” ujarnya.

Latihan Pandu Gelombang tersebut diikuti oleh seluruh Prajurit  Satfib Koarmada II dan berlangsung selama empat hari sejak tanggal 27 s.d. 30 Mei 2024,  yang dilaksanakan di tiga tempat yakni di Satfib Koarmada II dan Divisi Pantai dan Kolam Base In Koarmada II.

(Pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *