Sengkelatnews.com “Mulai saat ini, kalian harus menimba ilmu sedalam-dalamnya dengan tetap menjunjung tinggi norma sosial dan norma agama, agar apa yang dikehendaki oleh organisasi dan Pimpinan TNI Angkatan Laut dapat tercapai sesuai sasaran yang telah direncanakan”.
Demikian disampaikan oleh Komandan Kodikdukum (Dankodikdukum) Kodiklatal Laksma TNI Dr. Taufik Arief saat memimpin upacara pembukaan pendidikan tahap Dasar Golongan Lanjutan (Diksargolan) Diktukpa TNI AL Angkatan 54 dan Dikmaba TNI AL Angkatan 44 Gelombang 1 TA 2024, bertempat di Lapangan Laut Seram Kodiklatal Bumimoro Surabaya. Senin (30/09/2024).
“Saya mengharapkan, agar ilmu pengetahuan yang diberikan oleh para Instruktur, baik di dalam kelas maupun di dalam latihan/praktek, nantinya benar-benar diperhatikan untuk dilaksanakan. Taatilah segala peraturan yang ada selama mengikuti pendidikan ini agar tidak bermasalah atau menghambat proses belajar kalian”, tandas Dankodikdukum.
Diakhir amanatnya, Laksma Taufik Arief menekankan kepada para Siswa Diktukpa dan Dikmaba agar, tetap giat belajar dan berlatih, menghindarkan diri dari perbuatan yang tercela dengan meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, serta mentaati segala peraturan dan tata tertib yang berlaku di TNI AL dengan memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI.
Kegiatan yang ditandai dengan pernyataan resmi pembukaan pendidikan dan penyematan tanda Siswa oleh Dankodikdukum kepada perwakilan Siswa ini dihadiri oleh Perwira dan Pejabat dijajaran Kodikdukum Kodiklatal.(Pen/akm)