Sengkelatnews.com Komandan Pusdiksus (Danpusdiksus) Kodikopsla Kodiklatal Kolonel Laut (P) Gering Sapto Sambodo, memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Sekolah Penerbangan TNI Angkatan Laut (Dansenerbal) Pusdiksus Kodikopsla Kodiklatal dan Komandan Sekolah Komando Pasukan Katak (Dansekopaska) Pusdiksus Kodikopsla Kodiklatal, bertempat di Lapangan Apel Mako Pusdiksus Kodikopsla Kodiklatal Ujung Surabaya. Kamis, (03/10/2024).
Adapun Sertijab tersebut yaitu Dansenerbal diserahterimakan dari Letkol Laut (P) Oscar Johanes Novie kepada Letkol Laut (P) Ruby Lisa Mochar, sedangkan Dansepaska diserahterimakan dari Letkol Laut (S) Bambang Hadiwijaya kepada Letkol Laut (P) Gigis Windu T.
Kegiatan Sertijab ini ditandai dengan Laporan Serah Terima Jabatan dan penandatanganan Pakta Integritas oleh para Komandan Baru.
Selanjutnya, Letkol Laut (P) Oscar Johanes Novie akan menjabat sebagai Wadan Wing Udara 2 Puspenerbal, dan Letkol Laut (P) Ruby Lisa Mochar sebelumnya menjabat sebagai Pasuslambangja Wing Udara 2 Puspenerbal.
Sementara itu, Letkol Laut (S) Bambang Hadiwijaya menjabat sebagai Dantim Intel Lantamal III Jakarta Koarmada I dan Letkol Laut (P) Gigis Windu T., sebelumnya menjabat sebagai Pasops Satkopaska Koarmada I.
Dalam amanatnya, Danpusdiksus mengungkapkan bahwa Sertijab di lingkungan organisasi TNI AL, khususnya di lingkungan Pusdiksus Kodikopsla merupakan dinamika yang berkembang secara dinamis sesuai dengan tuntutan pembinaan personel yang biasa di sebut tour of duty dan tour of area guna menghadapi tantangan tugas ke depan yang semakin berat, dan semakin kompleks dihadapkan pada lingkungan strategis dan keterbatasan yang kita miliki.
Oleh karena itu, menurutnya bahwa melalui acara Sertijab ini, diharapkan tumbuh semangat baru, ide dan pemikiran kreatif, yang mampu membawa kemajuan bagi Lembaga Pendidikan (Lemdik) Kodiklatal khususnya Pusdiksus ke arah yang lebih baik.
Tampak hadir dalam kegiatan Sertijab kali ini para pejabat di jajaran Pusdiksus Kodikopsla Kodiklatal.(Pen/akm)