Sengkelatnews.com Lautan manusia terlihat pada Kemeriahan Marinir Base Open Day yang bertempat di Lapangan Apel Brigif 1 Marinir, Cilandak Jakarta Selatan.
Kegiatan Marinir Base Open Day tersebut dalam rangka memperingati puncak perayaan HUT ke-77 Korps Marinir serta dibuka untuk masyarakat umum.
Hal tersebut sesuai perintah harian (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E, M.M, tentang menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat bangsa dan negara.
Pada Marinir Base Open Day ini menampilkan beberapa acara hiburan diantara Pameran Alutsista Korps Marinir, UMKM, Reog Ponorogo, Joy Ride kendaraan tempur, Kolone Senapan, Pencak Silat dari Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Panggung Hiburan dan Makan Bersama Korps Marinir.
Komandan Brigif 1 Marinir Kolonel Marinir Arief R.H. Anggorojati, S.E., M.M., CTMP. menyampaikan bahwa Kegiatan Marinir Base Open Day tersebut dalam rangka memperingati puncak perayaan HUT ke-77 Korps Marinir dimana masyarakat umum bisa ikut menyaksikan dan terjun langsung apa saja kegiatan yang ada Marinir Base Open Day ini. (Pen/akm)