Sengkelatnews.com Dengan semangat tinggi pantang menyerah Prajurit Batalyon Angmor 1 Marinir (Yonangmor 1 Mar) mengikuti lomba binsat materi CC (Cross Country) di Seputaran, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan. (11/9)
Kegiatan ini diawali dengan melaksanakan pengecekan tensi darah dan kesehatan oleh tim medis hal ini merupakan salah satu langkah untuk mengetahui kesiapan prajurit, dilanjutkan dengan peregangan otot dan juga pengarahan motivasi dan semangat membara yang diberikan langsung oleh Danyon Angmor 1 Marinir Letkol Mar Edo Sidharta Halilintar, M.Tr.Opsla.
Sebelum kegiatan dimulai, kegiatan diawali dengan senam pemanasan yang dilaksanakan untuk meminimalisir cidera saat pelaksanaan. Cross Country kali ini mengambil jarak 8 Km dan dilaksanakan menggunakan perlengkapan perorangan meliputi Pakaian Dinas Lapangan (PDL), senjata organik dan helm tempur.
Lebih lanju, Danyon Angmor 1 Marinir menyampaikan kepada para atletnya untuk melaksanakan lomba ini dengan menampilkan kemampuan terbaiknya dan semangat serta gembira, “Jangan lupa yang paling penting utamakan faktor keselamatan,” pesannya.(pen/akm)