Sengkelatnews.com – tabanan, Untuk kelengkapan dan pengesahan kepengurusan Pramuka pada Kwartir Gerakan Pramuka Cabang Tabanan pada hari Minggu tanggal 24 Juli 2022 pukul 10.00 sampai dengan 11.20 wita bertempat di gedung kesenian I Ketut Maria Tabanan telah dilakukan pelantikan kepengurusan Majelis Pembimbing Ranting, Pengurus Kwartir Ranting dan Lembaga Pemeriksa Keuangan, Kwartir Ranting Gerakan pramuka se kwarcab Tabanan Masa Bakti 2022 – 2025 dan Pelantikan Satgas Pramuka Peduli, Pusdiklatcap, Saka – Saka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Tabanan Masa Bakti 2020 – 2025. Pelaksanaan Kegiatan tetap menerapkan protokol kesehatan, memakai masker dan menjaga jarak serta mencuci tangan.
Pelantikan / pengukuhan pengurus tersebut dilakukan oleh Bupati Tabanan Dr Komang Gede Sanjaya, M.M. selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Pramuka Kwartir Cabang Tabanan. Hadir dalam acara tersebut Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K , M.H., didampingi Wakapolres Tabanan bersama dengan Forkompinda Kabupaten Tabanan. OPD Pemda Tabanan selaku anggota Mabicab Gerakan Pramuka Tabanan, para pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Tabanan, para Ketua
Satuan Karya (Saka) Gerakan Pramuka Kwarcab Tabanan Para Kamabiran , Kakwarran dan LPK Se Kabupaten Tabanan.
Bupati Tabanan Selaku Kamabicab pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa “
selamat atas pelantikan dan pengukuhan kepengurusan gerakan pramuka kwartir ranting massa bakti 2022 – 2025. Dan tentu saya berharap melalui kepengurusan yang baru ini dapat membawa gerakan pramuka Kab. Tabanan berkontribusi dalam mempercepat pencapaian visi Tabanan Era Baru, aman, unggul dan madani. Kakak – kakak pembina dan hadirin yang berbahagia saya ingin mengingatkan bahwa tantangan dan permasalahan generasi muda kedepan semakin meluas dan komplek. Kemajuan teknologi informasi yang cepat dan mengglobal menghadirikan ancaman dan tantangan tersendiri. Apabila tidak diantisipasi dapat memunculkan intoleransi dan perpecahan antar anak bangsa. Untuk itu saya berharap gerakan pramuka bisa tampil menyikapi hal ini. Tujuan hadirnya pramuka adalah selaras dengan harapan pemerintah dan masyarakat yaitu untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, menciptakan manusia yang unggul, berkarakter, beradab serta berprestasi.” Kata Bupati Tabanan
Bupati Tabanan juga berpesan kepada pengurus yang baru dilantik untuk segera melakukan konsolidasi organisasi baik ditingkat cabang, kecamatan sampai ke gugus depan (gudep) dan melakukan pembenahan organisasi. “Karena hanya dengan organisasi yang sehat maka kegiatan pramuka bisa berhasil dengan baik.” Ucap Bupati Tabanan.
Bupati Tabanan juga meminta untuk memperbanyak kegiatan pramuka yang bersifat rekreasi edukatif. Dengan sarana pembinaan yang menitik beratkan pada kegiatan persaudaraan demi kerukunan dan perdamaian. Kepada para pembina dan pembingbing Bupati Tabanan mengharapkan untuk senantiasi mengajak peserta didiknya tampil segar, berbahagia, sehat dan bersahabat melalui kegiatan yang menyenangkan, ceria, trampil dan berbudaya. “Karena hanya melalui pendekatan yang edukatif dan mengedepankan aspek seni dan budaya maka pengaruh negatif globalisasi dapat kita tangkal.” Ujar Bupati Tabanan
“Selamat menjalankan tugas kepada pengurus yang baru dilantik dan kepada pengurus yang sudah mengakhiri massa baktinya saya ucapkan terimakasih atas pengabdiannya kepada kabupaten Tabanan yang kita cintai ini, tetaplah memberikan sumbangsih berupa tenaga maupun pikiran demi kemajuan gerakan pramuka kabupaten Tabanan.” Tutup Bupati Tabanan (hum/akm)