SengkelatNews – Koarmada Surabaya, KRI Sultan Iskandar Muda-367 (KRI SIM-367) Koarmada II yang tergabung dalam Satgas Maritime Task Force (MTF) TNI KONGA XXVIII-M/UNIFIL dengan Komandan Letkol Laut (P) Abdul Haris membawa 1 (satu) Helikopter AS 565 MBE Panther yang onboard di KRI SIM-367. Dalam melaksanakan misi PBB tersebut Helikopter AS 565 MBE Panther melaksanakan serial latihan Winch Exercise (Winchex) antara KRI SIM-367 dengan Kapal Perang Negara Yunani HS Nikiforos Fokas (HS NIF) dan Kapal Perang Negara Turki TCG Yavuz (TCG YAV). Latihan tersebut dilaksanakan di daerah AMO (Area of Maritime Operation) Laut Mediterania. Rabu (01/06/2022).
Helikopter AS 565 MBE Panther di bawah pimpinan Pilot 1 Mayor Laut (P) Kuswoyo ini memiliki peran penting dalam pelaksanaan tugas MTF. Selain melaksanakan tugas AMIO (Air Maritime Interdiction Operation), juga sebagai unsur penting dalam pelaksanaan Casevac dan Medevac. Oleh karenanya, kemampuan alat dan Personel pengawak terus dilatih salah satunya yaitu dengan melaksanakan serial latihan Winchex dengan unsur unsur Kapal perang Negara sahabat.
Serial latihan Winchex ini dilaksanakan apabila sebuah kapal membutuhkan Vetical Replenishment berupa Personil atau Material. Latihan ini diawali dengan latihan Simple Maneuvering dimana semua unsur bergerak menuju ke titik RV (Rendezvous), sementara itu Helikopter take off dari atas geladak heli KRI SIM-367 dan menuju ke HS NIF dan TCG YAV dengan membawa 1 (satu) personel prajurit KRI SIM-367 yang akan diturunkan melalui winch nantinya.
Personel yang akan diturunkan ini telah teruji secara profesional dan kesiapan mental maupun fisiknya serta telah melaksanakan latihan drill winch pada waktu sebelum pelaksanaan. Saat Helikopter winchex pada masing-masing kapal yaitu Kapal Perang Negara Yunani dan Turki, Helikopter melaksanakan proses menurunkan dan menaikkan Personel ke masing-masing kapal perang yang dituju, sehingga latihan tersebut membutuhkan konsentrasi dan koordinasi yang baik dan tepat dari seluruh prajurit KRI SIM, HS NIF, TCG YAV dan juga Kru Heli.
“Kegiatan latihan winchex ini dilaksanakan untuk menjaga kemampuan/capability para prajurit KRI SIM-367 dan Kru Heli untuk siap melaksanakan operasi dengan seluruh kapal-kapal MTF Units bila diperlukan.” Jelas Komandan KRI SIM-367
“Pelaksanaan latihan ini tentunya sejalan dengan penekanan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, yakni untuk tetap menjalin hubungan yang baik dengan Angkatan Laut Negara lain sebagai wujud implementasi tugas diplomasi militer dan menciptakan sumber daya manusia TNI Angkatan Laut yang profesional, tanggap, dan handal serta berkelas dunia. Selama pelaksanaan rangkaian latihan, semua dapat berjalan sesuai yang diharapkan dengan aman serta seluruh prajurit KRI SIM-367, Kru Heli Panther, serta prajurit kapal dengan tetap mengutamakan Zero accident hingga rangkaian latihan selesai” Tutup Haris.
(Pen/Akm)