AKSI PARA PENERJUN PRAJURIT YONTAIFIB 1 MARINIR MERIAHKAN HUT KE – 78 TNI

AKSI PARA PENERJUN PRAJURIT YONTAIFIB 1 MARINIR MERIAHKAN HUT KE - 78 TNI

Sengkelatnews.com Atraksi Terjun Payung Free Fall  Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) memeriahkan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di lapangan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat.(5/10)

AKSI PARA PENERJUN PRAJURIT YONTAIFIB 1 MARINIR MERIAHKAN HUT KE - 78 TNI


Sebanyak 8 penerjun Prajurit Yontaifib 1 Mar yang dipimpin oleh Kapten Marinir Fajarian Adinur mewarnai langit Monas, yang mana penampilan terjun payung tersebut sangat memukau dan menyedot perhatian ribuan warga Jakarta yang menyaksikan demonstrasi udara tersebut.

AKSI PARA PENERJUN PRAJURIT YONTAIFIB 1 MARINIR MERIAHKAN HUT KE - 78 TNI


Aksi terjun payung ini di laksanakan dari ketinggian 9.000 feet menggunakan pesawat TNI AU Hercules A- 1320 dengan Captain Pilot Kapten Pnb Riki dan Co Pilot Lettu Pnb Adam dari Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma. Adapun salah satu peterjun Prajurit Yontaifib 1 Mar mendarat di lapangan Monas membawa bendera Mabes TNI yaitu Serda Marinir Denis Nugraha.

Lebih lanjut, Danyon Taifib 1 Mar Mayor Marinir Laili Nugroho, M.Tr.Opsla., menyampaikan rasa bangganya kepada prajurit Yontaifib 1 Mar yang dapat melaksanakan tugas dengan baik dan lancar pada saat demonstrasi terjun payung dalam rangka HUT Ke-78 TNI kali ini.(pen/akm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *