Sengkelatnews.comDalam rangka pengecekan perlengkapan dan kesiapan tempur, Prajurit Resimen Artileri 3 Marinir ikuti Apel Gelar yang dipimpin oleh Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S. Sos., bertempat di Mako Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir, Kesatrian Marinir Katapop Abraham Octavianus Atururi, Distrik Salawati, Sorong, Papua Barat Daya.(9/3)
Apel Gelar Pasukan ini bertujuan sebagai bentuk kepedulian pimpinan terkait apa saja yang masih kurang, dan memastikan personel maupun material benar-benar sudah siap untuk mendukung kesuksesan pada tugas tugas yang akan datang. Selaras dengan perintah harian Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, Tingkatkan kesiapan operasional, baik alutsista maupun satuan-satuan operasi dalam menjawab panggilan tugas yang saat ini selalu berkembang secara dinamis.
Dalam sambutannya Komandan Pasmar 3 menekankan kepada seluruh prajurit agar unsur komando selalu memastikan kesiapan personel maupun materialnya sampai dengan unsur terkecil sehingga satuan selalu siap untuk memenuhi panggilan tugas-tugas yang diberikan oleh negara.
Mengakhiri amanatnya Danpasmar 3 menyampaikan beberapa penekanan yang harus dipedomani dan dilaksanakan oleh para prajurit diantaranya agar menjaga mental dan fisik, mengecek Kembali material-material tempur serta selalu menjaga nama baik TNI AL khususnya Korps Marinir. (Pen/akm)