Sengkelatnews.com Dalam rangka menyambut HUT Intai Amfibi 1 Marinir, Keluarga besar Batalyon Intai Amfibi 1 Marinir (Yontaifib 1 Mar) tutup akhir pekan di minggu pertama dengan mengadakan perlombaan antar kompi yaitu lomba Lari estafet, Lomba renang estafet, lomba tarik tambang di permukaan air dan lomba bongkar pasang alat selam open yang dilaksanakan di kolam renang dan stadiun Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Marunda Jakarta Utara.(3/3)
Kegiatan perlombaan ini diawali dengan Penyampaian aturan lomba, peregangan dan pendaftaran peserta yang mewakili tiap tiap kompi dan dilanjutkan dengan perlombaan pertama Lari estafet yang dimana setiap kompi mengluarkan 4 personel yang disetiap personel harus lari sekencang mungkin sejauh 400 meter sambil memegang tongkat dan di 400 meter berikutnya tongkat dikasihkan ke pelari kedua dan begitu seterusnya sampai pelari nomor 4.
Setelah selesai lomba lari estafet dilanjutkan dengan lomba renang estafet yang setiap kompi mengeluarkan 8 perenang yang dimana setiap perenang berenang sejauh 100 meter dan estafet dengan perenang kedua sampai dengan perenang terakhir dengan penilaian di ambil waktu tercepat, selesai lomba renang dilanjutkan dengan lomba tarik tambang di atas permukaan air dan di tutup dengan lomba bongkar pasang alat selam.
Perlombaan ini bertujuan untuk menjaga fisik dan mental, memperkuat kekompakan dan mengasah kecerdasan dalam penerapan taktik guna untuk menunjang tugas tugas kedepannya sehingga tugas dapat terlaksanan dan berhasil, Imbuh Danyontaifib 1 Mar Mayor Mariniri Laili Nugroho M. Tr. Opsla., (pen/akm)